Keteguhan merupakan salah satu kunci keberhasilan Usaha

Ditulis oleh : alhudasindangreret on Kamis, 19 Mei 2011


Jika Anda serius dalam menjalankan usaha Anda sendiri dan siap memulainya, maka Anda sudah tahu jika nantinya akan menghadapi banyak rintangan di perjalanan menuju kesuksesan. Salah satu alat penting yang Anda perlukan dan harus digunakan adalah keteguhan hati jika Anda ingin menjadi pengusaha sukses.

Apakah Anda tipe orang yang menyelesaikan masalah melalui keteguhan hati dan keseriusan?, atau mudah menyerah setelah mencoba setengah hati?, Jika Anda mendapatkannya sebagai yang terakhir, sebaiknya Anda menghentikan usaha tersebut karena ini yang membedakan apakah Anda akan sukses dalam bisnis atau tidak.
Keteguhan hati adalah kekuatan di dalam diri Anda yang mendorong untuk mencapai tujuan, istiqomah. Anda memutuskan untuk tidak menyerah bahkan ektrimnya anda tidak mengenal istilah kata ‘menyerah’, maju terus pantang mundur, apapun tantangan yang Anda hadapi, maka tidak ada batasan apa yang bisa Anda capai.

Keteguhan hati bukanlah kondisi pikiran sesaat. Untuk benar-benar memiliki keteguhan hati, anda harus konsekuen, berkesinambungan menjaga kondisi hati tetap stabil, fokus terus pada tujuan dan cita-cita. Anda akan berupaya keras mencapai hasil yang diinginkan. Setelah hati sudah teguh maka selnjutnya proses yang dilalui adalah tawakal kepada Allah SWT.

LoA (law of Attraction) merupakan hukum daya tarik menarik, jika otak dan pikiran kita berpikir positif maka alam disekitar kita juga akan memberikan energi positifnya pada kita, begitupun pula jika kita berpikiran negatip maka alam disekitar kita pun akan memberikan energi negatipnya pada diri kita. Jika kita terus mempunyai keteguhan hati yang terus menerus dalam mencapai suatu tujuan, insyaAllah maka segala impian dan cita-cita kita akan segera mendekat ke kita dan segera tercapai.   

Suatu bisnis baru rata-rata membutuhkan waktu yang relative lama untuk menjadi usaha yang menguntungkan dan tidak terkecuali dengan usaha anda. Ini adalah sarana untuk membuktikan keteguhan hati anda benar benar kongkrit membumi pada setiap usahawan sejati. Sementara anda membangun terus relasi yang baik dengan konsumen dan mulai menghasilkan pendapatan yang cukup untuk menghidupi anda dan keluarga.

Tujuan yang spesifik terhadap apa yang anda inginkan merupakan inti dari keteguhan hati. Semakin detil gambaran yang bisa anda bentuk dalam pikiran, akan semakin baik. Dengan membuat pikiran anda tetap fokus terhadap apa yang ingin dicapai, maka dengan focus tersebut, akan membuat diri anda mampu melakukan apa yang Anda inginkan.

Unsur keteguhan merupakan penopang utama menjadi usaha yang sukses, tidak akan terjadi tanpa upaya yang keras, pengorbanan besar, keteguhan menghadapi masalah, dan kemampuan menyelesaikan masalah yang Anda hadapi. Inilah mungkin yang disebut dengan definisi keteguhan.

 Berbagai sumber
dadang hermawan

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar